Setiap sudut kota Jogja akan memberikan kamu kuntum kerinduan di dalam hati. Bukan hanya Malioboro, Pantai Parangtritis, Alun-Alun Kota dan wisata yang sudah populer saja, Jogja juga memiliki banyak tempat rahasia yang super istimewa.
Selain itu, ada banyak tempat tinggi di Jogja yang kemudian menjelma menjadi tujuan trekking atau hiking yang menarik, khususnya untuk si pecinta alam terbuka di Yogyakarta. Nah, berikut ini beberapa di antaranya yang perlu kalian ketahui.
1. Bukit Turgo
Bukit Turgo adalah sebuah bukit yang menjadi gardu pandang alami untuk menikmati gunung Merapi. Dari atas Bukit Turgo, lo dapat menikmati indah dan gagahnya gunung Merapi yang menjulang. Image source: instagram.com/andriwirapictures
Jika cuaca cerah, badan Merapi dengan kepulan asap vulkanik dari puncak kepundannya dapat terlihat jelas dari Bukit Turgo. Di samping menjadi tempat yang menarik untuk para petualang menikmati pemandangan alam permai Yogyakarta, Bukit Turgo juga menjadi destinasi wisata religi bagi umat Islam, lho.
2. Bukit Nglanggeran
Image source: instagram.com/idabagusmadeart |
Namun karena konturnya yang cukup tinggi dan menjulang secara signifikan dibanding wilayah sekitarnya, maka kamu dapat menikmati pemandangan layaknya dataran tinggi dari Bukit Nglanggeran. Terdapat pula rute trekking yang menarik di gunung Api Purba ini.
Dengan waktu tempuh 30 menit kurang lebih, lo sudah dapat mencapai puncaknya dan menikmati keindahan Yogyakarta dari tempat tinggi. Kombinasi bebatuan dan pepohonan di sepanjang rute trekking, membuat Bukit Nglanggeran bisa menjadi destinasi yang menarik untuk dijelajahi jika mengunjungi Yogyakarta.
3. Hutan Pinus Nglinggo
Hutan Pinus Nglinggo adalah kawasan wisata alam yang memadukan antara perkebunan teh, hutan pinus, dan juga areal hiking yang cukup luas. Lokasi persis dari Hutan Pinus Nglinggo berada di desa Nglinggo, Pagerharjo, kecamatan Samigaluh kabupaten Kulon Progo. Image source : instagram/regina.sripangesti
Dari pusat kota Yogyakarta, kamu hanya butuh sekitar 60 menit untuk mencapai lokasi Hutan Pinus Nglinggo. Di samping menikmati keindahan alam kabupaten Kulon Progo dengan cara hiking atau trekking, lo juga dapat menikmati tempat estetik di Jogja yang satu ini dengan mobil jeep.
4. Hutan Pinus Pengger
Hutan pinus tampaknya memang memiliki ciri khas yang spesial untuk dijadikan sebagai destinasi wisata alam. Menariknya, di Jogja lo bisa menemukan tempat dengan dominasi hutan pinus sebagai magnet wisatanya pada banyak tempat.Image source: instagram.com/gregorious.manalu
Nah, salah satu hutan pinus terbaik dan sangat direkomendasikan adalah Hutan Pinus Pengger. Di hutan pinus yang satu ini, lo akan mendapati banyak spot wisata yang mengagumkan.
Hutan Pinus Pengger juga menyediakan berbagai spot foto yang instagramable dan sangat unik. Meskipun Hutan Pinus Pengger bukan tempat jogging di Jogja, namun untuk mencapai satu spot ke spot yang lainnya lo diharuskan berjalan kaki.
5. Air Terjun Sompok
Sompok Trekking ini terletak di kabupaten Bantul. Dengan potensi wisata yang dimilikinya, masyarakat desa Sriharjo, kecamatan Imogiri, kabupaten Bantul berinisiatif untuk menjadikan tempat ini sebagai salah satu destinasi wisata alam Jogja dengan nama Sompok Trekking.
Ada banyak hal menarik yang bisa lo nikmati saat mengunjungi Sompok Trekking. Akan tetapi, potensi wisata andalan tempat ini memang adalah air terjun Sompok dan perbukitan Sompoknya sendiri.
إرسال تعليق