Di mana sajakah tempat terbaik untuk menjajal kuliner legendaris khas Kota Lama Semarang? Silakan temukan jawabannya dalam tulisan di bawah ya bro!
Jika tertarik menjajal petualangan tak terlupakan di kota Semarang, lo direkomendasikan pergi ke kawasan Kota Lama. Wilayah ini dipenuhi aneka bangunan khas Belanda yang berumur sekitar ratusan tahun. Selain itu, pelancong juga berkesempatan menjajal aneka kuliner legendaris lezat di sekitar sini.
Apa saja tempat makan yang menjajakan kuliner legendaris di Kota Lama? Berikut adalah 4 destinasi kuliner legendaris ciamik di kota Lama Silakan cek tulisan dibawah ya bro!
1. Gulai Kambing Bustaman Pak Sabar
Lo bisa menjumpai warung yang menjajakan kuliner ini di belakang Gereja Blenduk Warung. Meski tempatnya minimalis, Gulai Kambing Bustaman menyajikan makanan yang sungguh menggoda. Tempat makan ini kabarnya sudah buka sejak tahun 1969.
Proses pembuatan gulai kambing di sini melibatkan alat tungku kayu bakar. Hal tersebut ditujukan agar cita rasanya menjadi unik dan istimewa. Sementara itu, bumbu yang dipakai untuk membuat gulai kambing ini berasal dari gabungan bumbu Jawa dan Arab.
Satu porsi makanan terdiri atas daging kambing yang diiris kecil-kecil. Makanan tersebut nantinya diberi tambahan kuah gulai, irisan tomat segar, dan taburan bawang goreng. Gulai kambing ini sangat cocok dinikmati bersama nasi panas.
Lo bisa menikmati satu porsi gulai kambing dengan harga sekitar Rp 25.000. Jam operasional warung ini berlangsung dari pukul 09.00 sampai 21.00 WIB. Kabar baiknya adalah warung makan ini dapat dikunjungi pencinta kuliner setiap hari.
2. Nasi Goreng Babat Pak Karmin
Apakah lo termasuk pencinta kuliner nasi goreng? Jika iya, maka Nasi Goreng Pak Karmin adalah tempat yang sangat direkomendasikan. Pelancong dapat menjumpai warung makan ini cukup dengan berjalan dari pusat kota Lama kurang lebih sekitar 5 menit.
Warung makan berbentuk tenda ini kabarnya sudah buka sejak tahun 1971. Salah satu kuliner favorit pengunjung di tempat ini adalah nasi goreng babat gongso. Nasi Goreng Pak Karmin diketahui berada di dekat Jembatan Mberok.
Waktu yang dibutuhkan penjual untuk mengolah daging babat terbilang lama. Pasalnya, mereka melakukan proses perebusan selama tiga hingga delapan jam. Hal ini dimaksudkan supaya teksturnya berubah menjadi empuk.
Durasi perebusan babat dengan daging halus dan daging kasar juga berbeda. Untuk babat halus, penjual biasanya merebus daging selama tiga jam. Sementara itu, babat kasar wajib melewati proses perebusan hingga delapan jam.
Karmin, pemilik warung ini, punya cara khusus untuk membuat daging babat olahannya terasa enak. Salah satunya seperti mencucinya dengan air yang mengalir beberapa kali. Selain itu, bumbu rempah-rempah yang dipakai untuk membuat makanan ini kabarnya tak pernah berubah sejak dahulu.
Harga kisaran makanan di warung ini cukup terjangkau, yakni dari Rp 10.000 hingga Rp 25.000. Nasi Goreng Babat Pak Karmin buka setiap hari dari pukul 08.00 hingga 22.30 WIB. Jangan lupa coba ya bro!
3. Toko Oen
Tempat makan legendaris ini kabarnya sudah berdiri sejak tahun 1936. Saat masuk ke Toko Oen, lo bakal merasakan sensasi hidup di masa lampau karena bangunannya mengadopsi gaya Belanda. Pengunjung juga akan melihat foto kota Semarang tempo dahulu yang menempel di dinding restoran.
Keistimewaan Toko Oen tak hanya terlihat pada desain bangunannya, melainkan juga aneka hidangannya. Menu yang disajikan terbuat dari perpaduan bumbu Jawa, Tionghoa, dan Eropa. Pelancong dapat mencoba bistik, es krim, lumpia, dan lain-lain.
Salah satu daya tarik es krim Toko Oen terletak pada proses pembuatannya yang unik. Penjual diketahui membuat kuliner ini dengan alat-alat kuno buatan Italia dari tahun 1920-an. Hal tersebut membuat cita rasanya tak pernah berubah dari dahulu.
Haga menu yang dijual Toko Oen diketahui berkisar dari Rp 17.000 hingga Rp 300.000. Tempat makan ini sendiri buka dari pukul 09.30 hingga 21.30 WIB. Jika berangkat dari kota Lama, lo bisa mencapai Toko Oen sekitar 15 menit.
4. Loenpia Mbak Lien
Destinasi kuliner direkomendasikan bagi pelancong yang mencari buah tangan sebelum pulang. Loenpia Mbak Lien menjajakan banyak pilihan kuliner menarik, salah satunya adalah lumpia. Pengunjung bisa dapat menemukan tiga jenis isian lumpia, yakni udang, ayam, serta gabungan ayam dan udang.
Salah satu cara terbaik menikmati lumpia adalah dengan menyantapnya berbarengan dengan acar, cabai, dan saus kental bercita rasa manis. Pembuatan lumpia tak melibatkan bahan pengawet sama sekali. Itulah mengapa makanan ini hanya mampu bertahan hingga dua hari.
Pelancong dapat membeli lumpia dengan harga kisaran Rp 12.000 hingga Rp 13.000. Toko ini sendiri buka setiap hari dari pukul 08.30 sampai 21.30 WIB. Toko Loenpia Mbak Lien bisa lo jumpai dengan berjalan dari kota Lama sekitar 10 menit.
Demikian 4 destinasi kuliner legendaris yang bisa ditemui pelancong di kota Lama, Semarang. Semoga informasi ini bermanfaat buat lo yang hobi mencicip kuliner lokal selama liburan. Empat tempat di atas tentu bisa menjadi referensi liburan seru bagi para pencinta kuliner. Dari daftar di atas, manakah tempat yang ingin lo datangi lebih dahulu (Kik )
Jika tertarik menjajal petualangan tak terlupakan di kota Semarang, lo direkomendasikan pergi ke kawasan Kota Lama. Wilayah ini dipenuhi aneka bangunan khas Belanda yang berumur sekitar ratusan tahun. Selain itu, pelancong juga berkesempatan menjajal aneka kuliner legendaris lezat di sekitar sini.
Apa saja tempat makan yang menjajakan kuliner legendaris di Kota Lama? Berikut adalah 4 destinasi kuliner legendaris ciamik di kota Lama Silakan cek tulisan dibawah ya bro!
1. Gulai Kambing Bustaman Pak Sabar
Photo Credit: bukanrastaman.com |
Proses pembuatan gulai kambing di sini melibatkan alat tungku kayu bakar. Hal tersebut ditujukan agar cita rasanya menjadi unik dan istimewa. Sementara itu, bumbu yang dipakai untuk membuat gulai kambing ini berasal dari gabungan bumbu Jawa dan Arab.
Satu porsi makanan terdiri atas daging kambing yang diiris kecil-kecil. Makanan tersebut nantinya diberi tambahan kuah gulai, irisan tomat segar, dan taburan bawang goreng. Gulai kambing ini sangat cocok dinikmati bersama nasi panas.
Lo bisa menikmati satu porsi gulai kambing dengan harga sekitar Rp 25.000. Jam operasional warung ini berlangsung dari pukul 09.00 sampai 21.00 WIB. Kabar baiknya adalah warung makan ini dapat dikunjungi pencinta kuliner setiap hari.
2. Nasi Goreng Babat Pak Karmin
Photo Credit: instagram.com/rezataruki |
Warung makan berbentuk tenda ini kabarnya sudah buka sejak tahun 1971. Salah satu kuliner favorit pengunjung di tempat ini adalah nasi goreng babat gongso. Nasi Goreng Pak Karmin diketahui berada di dekat Jembatan Mberok.
Waktu yang dibutuhkan penjual untuk mengolah daging babat terbilang lama. Pasalnya, mereka melakukan proses perebusan selama tiga hingga delapan jam. Hal ini dimaksudkan supaya teksturnya berubah menjadi empuk.
Durasi perebusan babat dengan daging halus dan daging kasar juga berbeda. Untuk babat halus, penjual biasanya merebus daging selama tiga jam. Sementara itu, babat kasar wajib melewati proses perebusan hingga delapan jam.
Karmin, pemilik warung ini, punya cara khusus untuk membuat daging babat olahannya terasa enak. Salah satunya seperti mencucinya dengan air yang mengalir beberapa kali. Selain itu, bumbu rempah-rempah yang dipakai untuk membuat makanan ini kabarnya tak pernah berubah sejak dahulu.
Harga kisaran makanan di warung ini cukup terjangkau, yakni dari Rp 10.000 hingga Rp 25.000. Nasi Goreng Babat Pak Karmin buka setiap hari dari pukul 08.00 hingga 22.30 WIB. Jangan lupa coba ya bro!
3. Toko Oen
Photo Credit: instagram.com/nabhancody |
Keistimewaan Toko Oen tak hanya terlihat pada desain bangunannya, melainkan juga aneka hidangannya. Menu yang disajikan terbuat dari perpaduan bumbu Jawa, Tionghoa, dan Eropa. Pelancong dapat mencoba bistik, es krim, lumpia, dan lain-lain.
Salah satu daya tarik es krim Toko Oen terletak pada proses pembuatannya yang unik. Penjual diketahui membuat kuliner ini dengan alat-alat kuno buatan Italia dari tahun 1920-an. Hal tersebut membuat cita rasanya tak pernah berubah dari dahulu.
Haga menu yang dijual Toko Oen diketahui berkisar dari Rp 17.000 hingga Rp 300.000. Tempat makan ini sendiri buka dari pukul 09.30 hingga 21.30 WIB. Jika berangkat dari kota Lama, lo bisa mencapai Toko Oen sekitar 15 menit.
4. Loenpia Mbak Lien
Photo Credit: travelingyuk.com |
Salah satu cara terbaik menikmati lumpia adalah dengan menyantapnya berbarengan dengan acar, cabai, dan saus kental bercita rasa manis. Pembuatan lumpia tak melibatkan bahan pengawet sama sekali. Itulah mengapa makanan ini hanya mampu bertahan hingga dua hari.
Pelancong dapat membeli lumpia dengan harga kisaran Rp 12.000 hingga Rp 13.000. Toko ini sendiri buka setiap hari dari pukul 08.30 sampai 21.30 WIB. Toko Loenpia Mbak Lien bisa lo jumpai dengan berjalan dari kota Lama sekitar 10 menit.
Demikian 4 destinasi kuliner legendaris yang bisa ditemui pelancong di kota Lama, Semarang. Semoga informasi ini bermanfaat buat lo yang hobi mencicip kuliner lokal selama liburan. Empat tempat di atas tentu bisa menjadi referensi liburan seru bagi para pencinta kuliner. Dari daftar di atas, manakah tempat yang ingin lo datangi lebih dahulu (Kik )
Post a Comment