Distinguished Gentlements Ride Indonesia, Serentak di 6 Kota


Jakarta - Distinguished Gentlement's Ride (DGR) kembali digelar di Indonesia, bukan hanya di Jakarta tapi bikers di kota-kota besar di Tanah Air juga ikut serta. DGR sendiri merupakan gerakan dari penggemar dan pengendara motor klasik, modern klasik, scooter dan custom di seluruh dunia berkumpul untuk berkendara bersama keliling kota dalam rangka mendukung riset global kesehatan pria.

Acara ini gratis, tidak dipungut biaya. Peserta riding tidak diwajibkan untuk memberikan sumbangan dalam bentuk apapun. Namun Bagi yang ingin mengapresiasi dan membantu acara ini dapat menyumbang uang minimal USD 1. Dimana semua donasi dapat dilakukan langsung secara online melalui website resmi www.gentlemamsride.com
Dana dari donatur yang terkumpul akan didonasikan untuk riset global kesehatan pria misalnya untuk penyakit kanker prostat. "Setiap tanggal 28 September DGR pasti digelar diseluruh dunia, dan tanggal 27 kemarin berhasil mengumpulkan dana $1,2 juta dari seluruh dunia. Pastinya hari ini akan bertambah banyak." ujar Robby Trisna dari Unionwell Bandung.

Kegiatan ini digelar serentak di 257 kota di dunia dari 57 negara. Diperkirakan ada 20.000 bikers dari seluruh dunia yang ikut serta dalam kegiatan serupa. Untuk Indonesia digelar serentak di 5 kota. Yakni Jakarta, Bandung, Solo, Yogyakarta dan Denpasar. 
Di Bandung misalnya, jalan-jalan khas bikers ini berlangsung dari Babakan Siliwangi - Gedung Sate - Jembatan Pasupati - Pajajaran – Gedung Merdeka dan kembali lagi ke Babakan Siliwangi. Sedang di Jakarta, rutenya dari Patiunus - Patal Senayan - Arteri Pondok Indah - Lebak Bulus - TB Simatupang - Antasari - Blok M dan kembali ke Patiunus.

Antusiasme dari Solo pun tak kalah heboh. Sampai-sampai dibagi 2 grup dengan lokasi start berbeda. Ada yang dilepas dari halaman Rown Division, sebuah gerai distro di Solo, dan ada yang startdari halaman markas besar KTMC di Tanjung Anom, Solo. 

Uniknya lagi setiap peserta kompak menggunakan busana layaknya ke pesta lengkap dengan jas dan dasi. "Saya sudah ikut di Jakarta 2 kali, dan sekarang di Bandung. Asik banget cuaca mendukung lagi, selain aksi sosial sisi fashionnya juga bikin seru. Kostum saya ini spesial saya siapin buat gentlemen ride" canda David vokalis grup band Naif yang terlibat di gelaran ini menunggangi motor Royal Enfield tahun 2014



1 Comments

  1. salam hangat dari kami ijin menyimak gan dari kami pengrajin jaket kulit

    ReplyDelete

Post a Comment

Previous Post Next Post

Featured post